Berikut 7 butir motivasi dan inspirasi yang bisa saya tuangkan hari ini.
- Luka karena cinta tidak mencacatkan, tapi menuntunmu untuk mengenali keindahan asli dari jiwamu.
- Senyum dan berterimakasihlah kepada orang-orang yang membenci atau sinis pada diri kita dan hidup kita, karena mereka adalah orang2 yang telah rela memberikan waktunya untuk mencari-cari kesalahan dan kekurangan kita.
- Kalau kehormatan itu menjdi pakaianmu,maka ia akan tahan seumur hidup, Tetapi kalau pakaianmu itu menjadi kehormatan,maka ia akan lekas robek.
- Barangsiapa memusuhi orang yang di bawahnya, hilang kewibawaannya. Ingat itu!
- Sekedar intermezzo, buat cowok yang masih single: carilah wanita yang bentuk indah alis, mata, rambut, bibir nya tidak luntur terkena air (air wudhu, air minum, air mandi, air apa saja).......
- Cinta, sayang, cemburu, kaya, miskin, hanyalah sebuah objek..., nilai dan maknanya tergantung bagaimana menyingkapi dan mengimplementasikannya. Bahkan semua hal bisa menjadi subjektif, tergantung bagaimana menyingkapinya. Itulah mengapa sering terjadi orang-orang memperdebatkan sebuah objek masalah tidak ketemu solusi dan ujung pangkalnya, karena faktor subjektivitas pada pikiran setiap orang yang berbeda-beda dan melahirkan persepsi yang berbeda pula.
- Kedisiplinan dan kebiasaan memiliki peranan penting dalam menentukan kesuksesan seseorang. Bahkan mulai dari kebiasaan terkecil yang seringkali diabaikan orang. Setiap usaha sekecil apapun akan memberikan dampak pada tingkat kesuksesan. Kebiasaan di sini termasuk kebiasaan/pola berfikir, karena sikap dan tindakan kita merupakan hasil proyeksi dari kegiatan berfikir setiap saat. Kita intropeksi diri, jika ternyata banyak kebiasaan negatif pada diri kita maka sudah jelas kegagalan atau kehancuran adalah yang paling dekat dengan hidup kita, Dan sebaliknya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar